Ada yang berbeda dari konsep PKKMB Fakultas Ekonomi (FE). Tahun ini, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FE lebih persuasif terhadap maba agar tidak menjadi mahasiswa “kupu-kupu” (kuliah-pulang kuliah-pulang).
Dengan tidak menjadi mahasiswa yang hanya menimba ilmunya di kelas, lalu selanjutnya pulang ke rumah atau ke kosnya masing-masing, maba FE tidak menjadi mahasiswa “kupu-kupu” melainkan menjadi maba yang progresif. Akidatul Firmanullah, anggota BEM FE devisi Koordinator Informasi dan Komunikasi (Kominfo) berpesan agar maba meningkatkan prestasi dalam segala bidang, memanfaat fasilitas dan ruang yang tersedia, dengan permasalahan ini, BEM FE akan memberi ruang dengan cara merekrut mereka untuk mengikuti organisasi fakultas. Dirinya juga menambahkan bahwa konsep yang akan digunakan dalam PKKMB FE lebih fokus dalam perancangan maba menjadi lebih menghasilkan output yang positif dengan cara pembagian mahasiswa menjadi delapan kelompok. Hal ini bertujuan agar materi yang disampaikan dapat diserap mahasiswa baru dengan lebih mudah. (fdn/rar//win)